HARI 01/30 MAR : BERKUMPUL DI BANDARA
Hari ini berkumpul di Bandara Soekarno Hatta untuk berangkat bersama-sama dengan penerbangan menuju Istanbul via Dubai.
HARI 02/31 MAR : JAKARTA – DUBAI – ISTANBUL ?
(EK359 | Waktu 00.40-05.40) (EK123 | Waktu 10.45-14.25) (Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Malam)
Dini hari memulai penerbangan menuju Istanbul. Tiba di Istanbuldan setelah proses imigrasi, Anda diajak makan malam sebelum menuju hotel untuk bermalam di Istanbul..
HARI 03/01 APR : ISTANBUL – BURSA – KUSADASI
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Perjalanan menuju Bursa yang pernah menjadi ibukota dinasti Utsmaniyah tahun 1326 – 1365 untuk mengunjungi Green Mosque serta Green Tomb yang dibangun dengan permintaan Sultan Mehmet II. Berbelanja sekaligus mencicipi Turkish Delight atau buah tangan khas Turki lainnya. Menuju Kusadasi untuk bermalam.
HARI 04/02 APR : KUSADASI – EFESUS – PAMUKKALE
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Pagi ini singgah di Sentra Kerajinan Kulit (Fashion Show). Kemudian menuju Efesus untuk mengunjungi Library of Celcius, The Grand Theatre, dan Hadrian Temple. Siang hari menuju Pamukkale atau kota kuno Hierapolis pada jaman Romawi untuk melihat keajaiban alam Cotton Castle hamparan terasering putih dari hasil endapan aliran air termal kalsium karbonat. Bermalam di
HARI 05/03 APR : PAMUKKALE – CAPPADOCIA
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Selepas santap pagi, memulai perjalanan menuju Cappadocia dengan singgah berfoto di depan Sulthani Caravanserai yang merupakan hotel pertama di dunia. Bermalam di Cappadocia.
HARI 06/04 APR : CAPPADOCIA
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Pagi hari bagi Anda yang berminat, dapat mengikuti Tour Tambahan menikmati keindahan Cappadocia dari atas dengan Hot Air Balloon. Selepas santap pagi, mengunjungi Underground City salah satu kota bawah tanah, menikmati keindahan Goreme Open Air Valley serta berfoto di Pigeon Valley dan Uchisar Village. Sore hari, Anda diajak untuk mengunjungi tempat pembuatan Perhiasan, Karpet, dan Keramik khas Cappadocia. Bermalam di Cappadocia.
HARI 07/05 APR : CAPPADOCIA – ANKARA – BOLU
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Hari ini menuju Ankara, Ibukota Turki untuk mengunjungi Ataturk Mausoleum yang merupakan tempat peringatan bapak pendiri Republik Turki. Menuju kota Bolu untuk bermalam.sambil berfoto dengan pemandangan bangunan khas Ottoman. Bermalam di Amasya.
HARI 08/06 APR : BOLU - ISTANBUL
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Hari ini menuju Istanbul, mengunjungi Taksim Square, salah satu jalan utama di Istanbul yang ramaiB dengan cafe, restaurant, toko-toko, dan lainnya. Bermalam di Istanbul.
HARI 09/07 APR : ISTANBUL
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Hari ini mengunjungi Blue Mosque landmark Istanbul yang dihiasi keramik biru, Hippodrome Square, serta Grand Bazaar yang merupakan bazaar tertua dan terbesar di dunia dimana terdapat 3000 toko dan dikunjungi 250.000 orang setiap hari. Tak lupa photostop di depan Hagia Sophia dan Topkapi Palace, serta Bosphorus Cruise menyusuri selat Bosphorus untuk melihat Istanbul dari kedua Benua Asia dan Eropa. Bermalam di Istanbul.
HARI 10/08 APR : ISTANBUL TULIP FESTIVAL – DUBAI ?
(EK124 | Waktu 16.25-21.50)
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi)
Hari ini mengunjungi Festival Tulip di Emirgan Park taman kota bersejarah untuk melihat ribuan bunga tulip yang ditanam di sini (mekar bunga tergantung musim/cuaca) sebelum menuju Bandara Istanbul untuk penerbangan menuju Dubai. Tiba di Dubai dan setelah proses imigrasi, menuju hotel untuk beristirahat.
HARI 11/09 APR : DUBAI | AL SEEF | DESERT SAFARI
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang, Malam)
Hari ini menuju kawasan budaya di Dubai Creek untuk mengunjungi Al Seef yang instagramable, berfoto dengan latar bangunan bergaya lama berwarna coklat alami dari tanah dan pasir. Menuju Gold & Spice Souk dengan Abra Water Taxi. Sore hari, mengikuti Desert Safari dengan kendaraan 4x4 drive dan mencoba bermacam aktivitas seperti Henna painting sambal santap malam dengan show Belly Dance..
HARI 12/10 APR : DUBAI | VIEW AT THE PALM
(Hotel Bintang 4 * atau setaraf | Santap Pagi, Siang)
Mengunjungi The View of The Palm, objek wisata terbaru melihat pemandangan Palm Jumeirah, pulau buatan berbentuk pohon palem yang terkenal dengan hotel dan apartemen mewah dari ketinggian 240 meter. Berfoto dengan latar Burj Al Arab. Mengunjungi Dubai Mall, mall terbesar di dunia dengan 1.200 toko serta akuarium besar rekor Guinness. Bermalam di Dubai.
HARI 13/11 APR : DUBAI – JAKARTA ?
(EK358 | Waktu 10.50-22.15) ( Santap Pagi )
Hari ini menuju bandara Dubai untuk penerbangan ke Jakarta. Tiba dengan membawa kenangan indah wisata bersama Golden Rama. Terima Kasih atas partisipasi Anda, sampai jumpa di wisata lainnya.